Model Pengembangan Strategi Pembangunan Negara Maritim Melalui Elemen Aktivasi Dan Pengembangan Teknologi Maritim Untuk Meningkatkan Daya Saing Kemaritiman Dan Kesejahteraan Masyarakat Maritim Dalam Asean Economic Community 2016

Kartika, chandra (2017) Model Pengembangan Strategi Pembangunan Negara Maritim Melalui Elemen Aktivasi Dan Pengembangan Teknologi Maritim Untuk Meningkatkan Daya Saing Kemaritiman Dan Kesejahteraan Masyarakat Maritim Dalam Asean Economic Community 2016. Develop, 1 (2): 5. ISSN 2580-1767

[img]
Preview
Text (Model Pengembangan Strategi Pembangunan Negara Maritim Melalui Elemen Aktivasi Dan Pengembangan Teknologi Maritim Untuk Meningkatkan Daya Saing Kemaritiman Dan Kesejahteraan Masyarakat Maritim Dalam Asean Economic Community 2016)
Model Pengembangan Strategi Pembangunan.pdf

Download (351kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Hasil Plagiarisme)
Model Pengembangan Strategi Pembangunan Negara Maritim Melalui Elemen Aktivasi Dan Pengembangan Teknologi Maritim Untuk Meningkatkan Daya Saing Kemaritiman Dan Kesejahteraan Masyarakat Maritim Dalam A.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text (Peer review)
peer review.pdf

Download (165kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan sebagian besar masalah yang ada di kemaritiman di Indonesia. Penulis ingin melihat fenomena yang terjadi secara aktual dan secara pengamatan dan pengukuran di luar semakin banyak nilai-nilai yang turun pada kemaritiman, ini disebabkan beberapa faktor salah satunya karena turunnya kejayaan negara Indonesia sebagai negara maritim serta melihat permasalahan yang sering muncul dikarenakan bergesernya orientasi pasar maritim agro menuju orientasi pasar agro saja. Dari pengeseran tersebut yang dapat melemahkan dalam perlindungan, pengembangan maritim serta pembangunan. Maka dari permasalahan tersebut merupakan urgensi reorientasi negara maritim Indonesia menjadi tawaran yang mendesak. Penelitian ini mencoba untuk mengetahui dimensi keterkaitan dengan desain reoriantasi yang mengaktivasi seluruh elemen yang dapat meningkatkan pembangunan maritim Indonesia. yaitu Country , Civil Sosiety, Knowledge and ability dan melalui teknologi kemaritiman. Dimensi yang membentuk elemen tersebut dapat menghasilkan sinergitas tata kelola yang dapat meningkatkan pembangunan maritim dan merupakan dasar reorientasi kedepan.

Elemen Pembentukan pengetahuan dan kemampuan meritim merupakan bagian dari peningkatan wawasan maritim yang menjadi dasar reorientasi. Tahun pertama untuk mengetahui keterkaitan permasalahan dengan mengkomper situasi yang ada di Maritim Jatim, sehingga dapat meningkatkan suatu kualitas kemaritiman tersebut dengan cara pembentukan suatu karakter masyarakat untuk merasakan suatu pengembangan sistem informasi yang berhubungan dengan maritime, edukasi kepada masyarakat tentang strategi maritime serta mengumpulkan data primer dan sekunder melalui observasi, survey, kuisioner. Tahun Kedua untuk memberikan analisa suatu penyempurnaan konsep dimensi yang berkaitan dengan strategi pembangunan Negara Maritim, dengan memberikan pelatihan dan ketrampilan mayarakat serta pemilik perikanan, untuk meningkatkan pelayanan yang berhubungan dengan keterkaitan strategi maritim, pembentukan model strategi kemaritiman serta memberikan penyempurnaan strategi .

Metode Pelaksanaan yang diterapkan adalah dengan menggunakan ukuran sampel pada penelitian ini sebanyak 100 responden yang diambil dari masyarakat bahari yang pernah datang di Obyek tersebut dari 1 tempat ke tempat penelitian yang lain serta sudah ditentukan dalam penelitian yaitu di Bahari Jatim. Penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif melalui pendekatan-pendekatan metoda analisis explanatory atau penelitian penjelas, dengan menggunakan AMOUS dari suatu temuan diharapkan untuk ditemukan hasil yang positif dan dapat menggambarkan tingkat pengembangan maritime yang lebih luas dan kepastian agar dapat membantu memperbaiki tingkat pembangunan negara Indonesia melalui elemen Aktivasi dan teknologi maritim.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Country, Civil Society, Knowledge And Ability, Teknologi Maritim
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Jurnal
Depositing User: Mochamad Danny Rochman, A.Md. Lib., S.S.I.
Date Deposited: 14 Feb 2020 09:04
Last Modified: 29 Jul 2020 09:05
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/563

Actions (login required)

View Item View Item