Analisis Kompensasi Dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Blue Gas Indonesia

Edi, Purwanto (2014) Analisis Kompensasi Dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Blue Gas Indonesia. Other thesis, Universitas Wijaya Putra.

[img] Text (Analisis Kompensasi Dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Blue Gas Indonesia)
0110000001204.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Keberadaan sumber daya manusia di dalam suatu perusahaan memegang peranan sangat penting. Dunia bisnis sekarang dituntut menciptakan kinerja karyawan yang tinggi untuk pengembangan perusahaan. Dalam meningkatkan kinerja karyawannya perusahaan menempuh beberapa cara misalnya melalui pemberian kompensasi, dan pemberian motivasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui secara simultan dan parsial pengaruh kompensasi dan motivasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Blue Gas Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian diskriptif kualitatif dan kuantitatif. Model Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yakni dengan metode observasi, wawancara, kuisioner, studi kepustakaan, dan dokumentasi yang dilakukan secara sistematik berdasarkan tujuan penelitian. Penelitian dilakukan pada perusahaan gas di Gresik dengan sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 karyawan diambil dengan menggunakan teknik sistematis sampling dan kuota sampling. Uji validitas dan reliabilitas data menggunakan formula korelasi product moment dari pearson dan cronbach’s alpha. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis bivariat (korelasi product moment pearson dan analisis regresi linier berganda). Berdasarkan hasil analisis data dapat diambil simpulan, (1) ada pengaruh yang signifikan kompensasi terhadap kinerja karaywan, (2) tidak ada pengaruh yang signifikan motivasi terhadap kinerja karyawan , dan (3) ada pengaruh yang signifikan kompensasi dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Blue Gas Indonesia.
Kata Kunci: Kompensasi, motivasi, dan kinerja karyawan;

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kompensasi, motivasi, dan kinerja karyawan
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Rifki Yusuf Meidiansyah, A.Md. Lib.
Date Deposited: 04 Jan 2023 08:41
Last Modified: 04 Jan 2023 08:41
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/4478

Actions (login required)

View Item View Item