Pengaruh Inflasi, Nilai Tukar, Dan Bi Rate Terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (Issi)

Yoan, Maris (2021) Pengaruh Inflasi, Nilai Tukar, Dan Bi Rate Terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (Issi). Other thesis, Universitas Wijaya Putra.

[img] Text (Pengaruh Inflasi, Nilai Tukar, Dan Bi Rate Terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (Issi))
Skripsi Yoan Maris (17011003) Ekonomi Pembangunan Malam.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Inflasi, Nilai Tukar dan BI Rate Terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI). Jenis penelitian ini adalah asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan nilai Inflasi, Nilai Tukar dan BI Rate yang dipublikasikan oleh Bank Indonesia (BI), www.investing.com , Badan Pusat Statistik (BPS) dan data Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) dari website Bursa Efek Indonesia (BEI) dan www.duniainvestasi.com periode Januari 2016 sampai April 2021. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah dengan metode Probability Sampling, yaitu data diambil per-bulan dari Januari 2016 sampai April 2021 yang menghasilkan 64 sampel. Analisis data dilakukan dengan menggunakan statistik dengan alat bantu SmartPLS 3.0. Berdasarkan hasil analisis data dengan menggunakan uji signifikansi Estimate for Path Coefficients diketahui bahwa secara parsial Inflasi berpengaruh signifikan dan positif terhadap ISSI, Nilai Tukar tidak berpengaruh signifikan dan negatif terhadap ISSI dan BI Rate tidak berpengaruh signifikan dan negative terhadap ISSI. Sedangkan berdasarkan hasil dari uji R Square bahwa secara simultan inflasi, nilai tukar dan BI Rate berpengaruh signifikan dan positif terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI).
Kata Kunci: Inflasi, Nilai Tukar, BI Rate, Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI)

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Inflasi, Nilai Tukar, BI Rate, Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi pembangunan
Depositing User: Rifki Yusuf Meidiansyah, A.Md. Lib.
Date Deposited: 18 Oct 2022 09:10
Last Modified: 18 Oct 2022 09:10
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/3816

Actions (login required)

View Item View Item