Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Anggota Polisi Polsek Kebomas Kabupaten Gresik

Septian, Wahyu Tri Putra (2018) Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Anggota Polisi Polsek Kebomas Kabupaten Gresik. Other thesis, Universitas Wijaya Putra.

[img] Text (Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Anggota Polisi Polsek Kebomas Kabupaten Gresik)
M92.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Septian Wahyu Tri Putra, 14132055, Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Anggota Polisi di Polsek Kebomas Kabupaten Gresik, 2018 Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengujian secara parsial dan simultan yang berjudul pengaruh kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja anggota Polisi di Polsek Kebomas Kabupaten Gresik. Anggota merupakan sumber daya yang berperanan penting dalam menunjang terjadinya keberhasilan Polsek Kebomas. Oleh karena itu, pimpinan harus memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi anggota dalam bekerja. Faktor kepemimpinan yang baik, motivasi yang baik, disiplin kerja yang baik dan kinerja yang profesional. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 59 anggota polisi dan semuanya dijadikan responden. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, dimana dari hasil pengujian regresi linier berganda tersebut sebesar Y = 11,932 + 0,766 x1 - 0,117 x2 - 0,248 x3 + e. Hasil uji parsial penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan memiliki tingkat signifikan 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa kepemimpinan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja, sedangkan motivasi memiliki tingkat signifikan 0,547 > 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa motivasi tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja dan disiplin kerja memiliki tingkat signifikan 0,210 > 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa disiplin kerja tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja. Namun pada pengujian simultan diperoleh tingkat signifikan 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa variabel independen kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja secara simultan atau bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja . Hal ini menunjukkan motivasi dan disiplin kerja yang ada masih kurang baik, itu dikarenakan masih kurangnya motivasi pimpinan untuk anggota dan kurangnya penegasan disiplin kerja yang diberikan oleh pimpinan kepada anggota.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Motivasi, Disiplin Kerja, Kinerja Anggota.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: UPT Perpustakaan 2
Date Deposited: 12 Apr 2021 03:14
Last Modified: 12 Apr 2021 03:14
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/2478

Actions (login required)

View Item View Item