Pengembangan Ternak Kambing Dengan Inseminasi Buatan Untuk Meningkatkan Pendapatan Peternak Di Desa Kedungpring Kecamatan Balongpanggang

Marthen, Umbu Pingge (2017) Pengembangan Ternak Kambing Dengan Inseminasi Buatan Untuk Meningkatkan Pendapatan Peternak Di Desa Kedungpring Kecamatan Balongpanggang. Other thesis, Universitas Wijaya Putra.

[img] Text (Pengembangan Ternak Kambing Dengan Inseminasi Buatan Untuk Meningkatkan Pendapatan Peternak Di Desa Kedungpring Kecamatan Balongpanggang)
0510000000364.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian pengembangan ternak kambing untuk meningkatkan pendapatan “ Kajian Inovasi Inseminasi Buatan di desa Kedungpring Kecamatan Balongpanggang. Penelitian ini banyak dilakukan dibeberapa daerah, namun untuk mengetahui seberapa besar pengaruh perkembangan populasi ternak dan peningkatan pendapatan peternak. Penelitian ini dilaksanakan di desa Kedungpring Kecamatan Balongpanggang dengan jumlah sampel seluruhnya sebanyak 25 orang peternak. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa tingkat pendapatan peternak yang menggunakan IB selama 5 tahun sebesar Rp. 194.600.000 dengan pendapatan rata-rata per peternak Rp. 12.973.300,- sedangkan peternak yang tidak menerapkan IB (Alami) tingkat pendapatan selama 5 Tahun sebesar Rp. 57.100.000 dengan rata-rata per peternak sebesar Rp. 5.710.000,- . Adapun keuntungan yang di peroleh selama 5 (lima) tahun per peternak yang menerapkan tehnologi IB sebesar Rp. 6.830.800 sedangkan peternak yang tidak menerapkan tehnologi IB (alami) sebesar Rp. 2.407.500,-. Rata-rata populasi ternak kambing yang menerapkan Inseminasi Buatan (IB) berjumlah enam (6,2) ekor tiap peternak, adapun rata-rata populasi ternak kambing yang tidak menerapkan IB (alami) berjumlah tiga (3,2) ekor tiap peternak.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kambing, Inseminasi Buatan, Pendapatan
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: UPT Perpustakaan 1
Date Deposited: 06 Apr 2021 06:19
Last Modified: 06 Apr 2021 06:19
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/2434

Actions (login required)

View Item View Item