Analisis Pengaruh Nilai Tukar (Kurs) Rupiah, Jumlah Uang Beredar (M2), Tingkat Suku Bunga, Dan Tingkat Inflasi Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (Ihsg) Yang Terdapat Pada Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2010-2015

Prisiska, Diah Permana Putri (2016) Analisis Pengaruh Nilai Tukar (Kurs) Rupiah, Jumlah Uang Beredar (M2), Tingkat Suku Bunga, Dan Tingkat Inflasi Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (Ihsg) Yang Terdapat Pada Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2010-2015. Other thesis, Universitas Wijaya Putra.

[img] Text (Analisis Pengaruh Nilai Tukar (Kurs) Rupiah, Jumlah Uang Beredar (M2), Tingkat Suku Bunga, Dan Tingkat Inflasi Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (Ihsg) Yang Terdapat Pada Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2010-2015)
a7.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh bagaimana cara masyarakat dapat mengatur keuangan dan melakukan penyimpanan uang yang dapat memberikan keuntungan. Hal ini pada akhirnya mendorong setiap masyarakat, pelaku bisnis ataupun perusahaaan untuk dapat melakukaninvestasi keuangan yang dapat memberikan keuntungan yang lebih baik. Pada penelitian inibertujuan untuk menganalisis pengaruh nilai tukar (kurs) Rupiah terhadap mata uang dollar Amerika, jumlah uang beredar (M2), tingkat suku bunga, dan tingkat inflasi terhadap pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia dari bulan januari 2011 sampai dengan Desember 2015. Penelitian ini menggunakan data perhitungan data secara kuantitatif dengan 56 observasiselama periode tahun 2010-2015 dengan level of significant 0,05 pada analisis regresi linier berganda. Dan diketahui semua variable nilai tukar (kurs), jumlah uang beredar (M2), tingkat suku bunga, dan tingkat inflasi mempunyai pengaruh secara signifikan. Dari hasil uji hipotesis secara simultan menunjukkan bahwa 87,4% variabel Indeks Harga Saham Gabungan dipengaruhi olehnilai tukar (kurs) Rupiah terhadap mata uang dollar Amerika, jumlah uang beredar (M2), tingkatsuku bunga, dan tingkat inflasi. Dan sisanya 12,6% dipengaruhi oleh faktor-faktor selain pada variabel yang digunakan dalam penelitian.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: IHSG, kurs, M2, suku bunga, inflasi
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: UPT Perpustakaan 1
Date Deposited: 24 Mar 2021 02:08
Last Modified: 24 Mar 2021 02:08
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/2091

Actions (login required)

View Item View Item