PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENGGAJIAN DAN PENGUPAHAN PADA PT BUMI MENARA INTERNUSA SURABAYA TERHADAP EFEKTIVITAS KINERJA PERUSAHAAN

MARIA NOOR, SISCA (2015) PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENGGAJIAN DAN PENGUPAHAN PADA PT BUMI MENARA INTERNUSA SURABAYA TERHADAP EFEKTIVITAS KINERJA PERUSAHAAN. Other thesis, UNIVERSITAS WIJAYA PUTRA.

[img] Text (PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENGGAJIAN DAN PENGUPAHAN PADA PT BUMI MENARA INTERNUSA SURABAYA TERHADAP EFEKTIVITAS KINERJA PERUSAHAAN)
a14.pdf
Restricted to Registered users only

Download (448kB)

Abstract

Penggajian dan pengupahan merupakan hal yang sangat sensitif dan krusial karena berhubungan langsung dengan karyawan. Dan proses penggajian dan pengupahan tersebut sangat berpengaruh terhadap motivasi dan kinerja para karyawan. Setiap perusahaan dituntut untuk mengadakan peningkatan terhadap segala sesuatu yang berhubungan dengan kegiatan operasional yang dilakukan oleh perusahaan, baik dalam perencanaan, pelaksanaan, dan pengendaliannya. Perkembangan dunia bisnis mengharuskan perusahaan untuk memandang jauh ke depan dan mampu mengidentifikasikan setiap peluang yang muncul serta merumuskannya dalam perencanaan jangka panjang perusahaan agar dapat berkompetisi dan memenangkan persaingan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji mengunakan analisis data deskriptif kualitatif yang menguji tentang penerapan sistem informasi akuntansi pengajian dan pengupahan terhadap efektivitas kinerja perusahaan. Pendekatan kualitatif bertujuan untuk mendapatkan secara sistematik, actual dan akurat mengenai permasalahan pada obyek penelitian. Data diperoleh dengan cara melakukan wawancara, dokumentasi serta observasi secara langsung sehingga hasil pengolahan data terebut dapat digunakan untuk perbandingan dan evaluasi atas permasalahan yang ada berdasarkan penelitian yang dilakukan di PT Bumi Menara Internusa Surabaya dapat diketahui tentang penerapan sistem penggajian dan pengupahan yang telah dilaksanakan di perusahaan Sistem informasi akuntansi penggajian dan pengupahan yang di rancang dengan baik juga penting bagi perusahaan karena keterampilan dan pengetahuan karyawan merupakan aset yang bernilai tinggi yang harus dikelola, dikembangkan dan dipelihara secara hati – hati. Oleh karena itu, perusahaan perlu memiliki sistem penggajian dan pengupahan yang efektif untuk membantu menugaskan karyawan yang tepat untuk menangani fungsi yang ditugaskan perusahaan, dan untuk memotivasi karyawan dengan adanya sistem penggajian dan pengupahan yang bersifat objektif dan transparan. Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis, PT Bumi Menara Internusa Surabaya sudah melaksanakan sistem informasi akuntansi penggajian dan pengupahan dengan menggunakan sistemyang sudah terkomputerisasi, namun dalam pelaksanaannya sistem ini mengalami kendala – kendala yang menyebabkan kurang efektifnya kinerha perusahaan. Sala satu kendala yang ada pada sistem informasi akuntansi penggajian dan pengupahan yang telah dilaksanakanoleh PT Bumi Menara Internusa Surabaya adalah pada mesin pencatat waktu yang dianggap kurang akurat oleh para karyawan, karena mesin yang digunakan adalah mesin Finger Print sedangkan mayoritas karyawan adalah bekerja didalam proses pengolahan makanan laut sehingga jari yang digunakan untuk melakukan clocking banyak yang tidak terditeksi karena kondisi jari yang dingin setelah melakukan pekerjaan, hal ini paling sering terjadi pada saat

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: AKUNTANSI
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Mudah Perpustakaan
Date Deposited: 23 Mar 2021 04:17
Last Modified: 23 Mar 2021 04:17
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/2072

Actions (login required)

View Item View Item