PENGARUH RETURN ON ASSET DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN ROKOK YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA ( BEI )

Arifudin, Supriyanto (2016) PENGARUH RETURN ON ASSET DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN ROKOK YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA ( BEI ). Other thesis, UNIVERSITAS WIJAYA PUTRA.

[img] Text (PENGARUH RETURN ON ASSET DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN ROKOK YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA ( BEI ))
12.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

ROA merupakan rasio yang dapat digunakan untuk melihat dalam menghasilkan keuntungan dengan total aktiva. ROA dengan pembagian antara laba bersih dengan total aktiva. Earning per share merupakan analisis laba dari sudut pandang manajemen, EPS dapat dihitung dan pembagian antara laba yang akan dibagikan kepada pemegang saham biasa dengan jumlah lembar saham yang beredar. Kedua rasio ini adalah suata indokator yang mempengaruhi terhadap harga saham, karena para investor percaya bahwa nilai suata saham akan tergantung dari kemampuan perusahaan dalam menghasilkan keuntungan atau earning untuk setiap lembar sahamnya. Nilai EPS dan ROA akan berpengaruh terhadap harga saham hal ini di karenakan EPS dan ROA merupakan gambaran tingkat profitabilitas yang dapat digunakan oleh investor sebagai bahan pertimbangan penilaian kinerja keuangan perusahan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Return on Asset (ROA), dan Earning Per Share (EPS) secara silmutan arsial terhadap harga saham Perusahaan Rokok yang Go Public di BEI. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan rokok yang Go Publik di BEI, sedangkan sample yang di ambil adalah PT. Gudang GaramTbk. PT. Bentoel Internasional Investama Tbk, PT. Hanjaya Mandala Smpoerna Tbk, dan PT. BAT Indonesia Tbk. Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan uji linier berganda. Hasil uji menunjukkan bahwa secara silmutan variable ROA dan EPS tidak berpengaruh terhadap harga saham perusahaan rokok yang go public di BEI, hal ini ditunjukkan dengan nilai nilai F hitung 2,832 < F table 3,47 atau tingkat ,signifikan 0,82 > 0,05, sedangkan secara parsial hanya variable EPS yang berpengaruh terhadap harga saham perusahaan rokok yang go public di BEI, hal ini di tunjukkan degan nilai nilai t hitung sebesar 2,379> t table 2,08 atau tingkat sebesar 0,027 < 0,05. Sedangkan koefisien determinasi berganda (R 2 ) sebesar 0,212, hal ini menunjukkan kontribusi ROA dan EPS terhadap harga saham sebesar 21,2%, sedangkan sisanya sebesar 78,8% dipengaruhi variable bebas lain yang tidak jelaskan dalam model.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: ROA, EPS dan Harga Saham
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Mudah Perpustakaan
Date Deposited: 25 Feb 2021 06:43
Last Modified: 25 Feb 2021 06:43
URI: http://eprints.uwp.ac.id/id/eprint/1731

Actions (login required)

View Item View Item